Minggu, 13 Januari 2013

Eunhyuk Hampir Berciuman


Eunhyuk Super Junior hampir saja membuat patah hati para ELF. Dalam episode terbaru acara "Strong Heart", Eunhyuk dan Jisook Rainbow ditunjuk sebagai panelis yang mempraktekkan adegan ciuman. Namun, adegan itu batal dilakukan oleh keduanya.
 
Saat itu, "Strong Heart" mengundang aktris Yoo Ha Na dan suaminya Lee Yong Kyu yang merupakan pemain bisbol terkenal. Yoo Ha Na lalu curhat mengenai suaminya yang kurang romantis dan bertanya pada Yong Kyu, "Apakah kita tidak akan berciuman," ujar Yoo Ha Na. 

Tiba-tiba Boom menunjuk Eunhyuk dan Jisook di sebelahnya dan menyuruh mereka mempraktekkannya. "Oke kenapa kalian berdua tidak berakting adegan ini saja?" ujar Boom. Untungnya, host Shin Dong Yup menyelamatkan Eunhyuk dan menghentikan ide Boom tersebut. 

"Jangan, jangan," ujar Shin Dong Yup. "Suruh yang lain saja untuk melakukankannya. Pilih yang lain. Mari kita lindungi dia (Eunhyuk)." 

Ucapan Shin Dong Yup ini pun membuat semua orang di studio tertawa. Episode tersebut ditayangkan pada 8 Januari waktu setempat. "Strong Heart" merupakan variety show yang tayang di stasiun SBS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar