Kamis, 06 September 2012

Donghae SuJu Berkencan di 'Panda and Hedgehog'


Donghae Super Junior melakukan perjanjian berkencan di serial "Panda and Hedgehog". Di episode terbaru serial tersebut, Donghae (Seung Ji) dan Yoon Seung Ah (Panda) diceritakan ingin membuat kue serabi yang penuh dengan rasa cinta. Mereka berdua ingin menang bersaing dengan kue buatan Saint-Honore.
 Demi kesuksesan kafe Panda, mereka pun akhirnya bekerja sama. Mereka melakukan perjanjian berkencan ke berbagai tempat mulai dari bioskop, sauna, kafe dan berbelanja bersama. Namun, kencan itu rupanya tidak berjalan dengan lancar. Mereka kerap bertengkar dan Panda bahkan sempat pulang duluan ke rumah karena kesal dengan Seung Ji. Namun, Seung Ji akhirnya memikirkan semua yang terjadi padanya dan Panda ketika berkencan saat membuat kue tersebut. Hasilnya, ia pun mampu membuat kue dengan rasa yang enak dan penuh cinta.
"Mereka terlihat seperti pasangan sesungguhnya ketika bertengkar saat berbelanja bersama," ujar salah seorang fans. "Aku sangat senang menonton episode itu karena bisa merasakan manisnya hubungan mereka berdua di karakter itu," ujar fans yang lain.

"Panda and Hedgehog" menceritakan tentang kisah cinta seorang pria kesepian, Go Seung Ji (Donghae), dan gadis yang ceria Pan Da Yang (Yoon Seung Ah). Seung Ji akhirnya bekerja sebagai patissier (ahli roti) di kafe milik Pan Da Yang. Ia lalu jatuh cinta pada Pan Da Yang dan menemukan arti hidupnya.

Selain Donghae, serial tersebut juga turut dibintangi Choi Jin Hyuk ("Pasta"-2010) dan So Young (mantan personil After School). Serial ini diarahkan oleh sutradara Han Joon-Young. "Panda and Hedgehog" dirilis mulai pertengahan Agustus di stasiun Channel A.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar